Bertepatan dengan even yang ada di New York amerika serikat pada tanggal 7 juni 2018 kemarin TCL selaku induk perusahaan Blackberry saat ini telah resmi meluncurkan Blackberry Key2. Dengan membawa bentuk yang lebih kotak dan sudut ponsel yang lebih tajam, kini Blackberry Key2 menjadi lebih tipis dan terasa kompak digenggaman tangan. Hanya tersedia dua warna saja seperti pada seri Blackberry Key one sebelumnya, yakni warna putih dan hitam saja.
Layar dari Blackberry Key2 kali ini sama seperti seri sebelumnya dengan ukuran 4.5 inchi yang memiliki resolusi 1080×1620 piksel dari IPS LCD. Disisi kameranya ponsel ini telah memiliki dua kamera pada bagian belakang dengan menggunakan sensor 12MP pada kedua kemaranya, untuk kamera depannya menggunakan sensor 8MP.
Ponsel ini menggunakan prosesor dari Qualcomm dengan Snapdragon 660 yang hemat daya. Pada bagian RAM nya ponsel ini hanya memiliki satu pilihan saja dengan RAM 6GB dan memiliki dua pilihan memori internal 64GB atau 128GB. Selain telah menggunakan frame aluminium series 7 seperti pada beberapa ponsel milik NOKIA saat ini, Blackberry Key2 ini juga telah memiliki kapasitas baterai yang cukup besar 3500 mAh. Sensor sidik jarinya diletakkan seperti milik Blackberry Key One pada tombol spasi bagian paling bawah pada deretan keypadnya. Dan sensor sidik jari ini nantinya bisa kita gunakan juga sebagai trackpad dalam penggunaannya, sayangnya bahan pelindung bagian belakang ponsel ini adalah plastik saja.